Jakarta – Kebakaran melanda dua unit rumah warga, yang berada di kawasan permukiman Cibubur Ciracas Jakarta Timur.
Berdasarkan laporan pemadam kebakaran (damkar) meyebutkan, ada sejumlah rumah yang terbakar.
“Terjadi kebakaran pada beberapa petak rumah tinggal,” kata Kasiops Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jaktim Gatot Sulaeman, Selasa 13 Februari 2024.
Kebakaran tepatnya terjadi di Jalan SMUN 99 Kelurahan Cibubur Kecamatan Ciracas Jakarta Timur. Dilaporkan, ada dua unit rumah yang terbakar.
“Ya, dua rumah warga yang terbakar dengan kerugian ditaksir sekitar Rp 375 juta,” katanya.
Sebanyak dua kepala keluarga (KK) terdiri atas 7 jiwa terdampak kebakaran tersebut. Luas area yang terbakar sekitar 125 meter persegi.
Sudin Gulkarmat Jakarta Timur yang menerima laporan, kebakaran rumah tersebut terjadi sekitar pukul 13.45 WIB.
Petugas Damkar Jaktim langsung mengerahkan 13 mobil unit pompa beserta personel, untuk melakukan proses pemadaman.
Kebakaran diduga akibat korsleting listrik dari salah satu rumah. Api muncul dari bagian dapur salah satu rumah hingga api merembet ke rumah lainnya.
“Dari keterangan warga setempat, awalnya api sudah terlihat membesar dari ruang dapur salah satu rumah. Lalu api terus membesar dan merembet ke bangunan sekitar,” tegasnya.
Disebutkan tidak ada korban jiwa dalam kejadian kebakaran tersebut. Pemadaman dinyatakan selesai sekitar pukul 14.55 WIB. ***