Miami – Pesawat bikinan Boeing kembali menampilkan pemandangan mengerikan. Pesawat kargo itu terpaksa mendarat karena mesinnya terbakar saat di udara.
Mengutip dari Daily Mail, Sabtu 20 Januari 2024 sebuah penerbangan kargo Atlas Air dalam perjalanan dari Miami ke Puerto Rico melakukan pendaratan darurat, Kamis malam waktu setempat.
Berdasarkan keterangan Administrasi Penerbangan Federal, armada tersebut dilaporkan mengalami kerusakan pada bagian mesin
FlightAware menyatakan, pesawat itu mengudara selama 14 menit. Insiden tampaknya dimulai sekitar tiga menit setelah pesawat itu lepas landas.
Awak pesawat melaporkan adanya kebakaran pada bagian mesin, menurut rekaman lalu lintas udara.
“Mayday, mayday, raksasa 095 berat, kebakaran mesin. Minta vektor kembali ke bandara,” sebut kru pesawat, menurut audio yang diposting di LiveATC.net.
Sementara insiden FAA menyatakan, mesin No. 2 dari pesawat tersebut mengalami kerusakan. Itu adalah mesin inboard di sayap kiri Boeing 747.
“Pemeriksaan pasca penerbangan menunjukkan adanya lubang sebesar bola softball di atas mesin nomor dua,” sebut laporan itu. Insiden itu menimbulkan percikan api beterbangan di langit malam Miami.
Atlas Air mengatakan, para kru pesawat telah mengikuti semua prosedur standar dan dengan selamat kembali ke Bandara Internasional Miami.
Pesawat mendarat sekitar pukul 11 malam. Atlas Air akan melakukan inspeksi untuk menentukan penyebab masalah itu.
FAA serta Dewan Keselamatan Transportasi Nasional mengatakan, mereka akan segera menyelidikinya.
“NTSB telah membuka investigasi dan mengumpulkan informasi untuk mengevaluasi dan menentukan ruang lingkup investigasi,” kata badan itu. “Tidak ada informasi lebih lanjut yang bisa dirilis saat ini.”
Menurut FAA, pesawat itu adalah Boeing 747-8 yang dibuat pada 2015. Sedangkan Boeing mengatakan, pihaknya mendukung pelanggan kami dan akan mendukung penyelidikan NTSB atas insiden tersebut. ***