Jakarta – Sesosok mayat ditemukan di wilayah Kalimalang Jakarta Timur, pada Minggu 17 Maret 2024.
Demikian informasi yang diunggah akun instagram @infobekasi_official, tampak sejumlah petugas BPBD Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jakarta berada di lokasi.
Petugas langsung melakukan evakuasi terhadap mayat, yang ditemukan di sekitaran Unisma wilayah Jakarta Timur tersebut.
“Petugas BPBD mengevakuasi mayat di Kalimalang di sekitar Unisma,” demikian dikutip dalam akun @infobekasi_official.
Sejauh ini, belum diketahui kronologi dari penemuan mayat tersebut. “Belum diketahui mengenai kronologi detailnya,” katanya. ***