Carolina – Mobil listrik Tesla Model Y hangus terbakar di kawasan Pine Level Carolina Utara Amerika Serikat, tepat saat perayaan Natal.
Sejumlah petugas setempat pun menghadapi kebingungan untuk bisa memadamkan kobaran api, yang sudah terlanjur membesar.
Dikutip dari Carscoops, Kamis 28 Desember 2023 Departemen Pemadam Kebakaran Pine Level menerima laporan kebakaran mobil listrik itu, pada Senin 25 Desember pukul 23.14 waktu setempat.
Mereka kemudian langsung menuju ke lokasi kejadian, dan menemukan kendaraan listrik tersebut sudah hangus terbakar.
Petugas kemudian melakukan penutupan jalan untuk memudahkan proses pemadaman.
Mereka menghabiskan waktu sejam lebih untuk membuat apinya benar-benar padam. Bahkan, membutuhkan 36 ribu galon untuk menuntaskan proses pemadaman itu.
Padahal lembaga keselamatan setempat mengatakan, untuk memadamkan mobil bensin yang terbakar, pemadaman hanya perlu 300 sampai seribu galon air.
Sebenarnya, ada alat khusus untuk memadamkan kebakaran mobil listrik lebih cepat. Hanya saja, harganya terlalu mahal untuk dimiliki saat ini.
Departemen Pemadam Kebakaran Pine Level menegaskan, untuk memadamkan mobil listrik yang terbakar perlu kecermatan dan kehati-hatian.
Sebab, kendaraan elektrik yang terbakar di suhu 2.500 derajat Celcius atau lebih, berpotensi kembali menyala beberapa jam setelah terlihat padam.
Selain itu, asap dari mobil listrik yang terbakar itu pun menghasilkan gas hidrogen fluorida dan hidrogen klorida, yang sama-sama mengandung racun.
Dengan demikian, petugas pemadam perlu menggunakan alat bantu pernapasan selama melaksanakan proses penanganan.
Meski hangus terbakar, beruntung pengemudi Tesla Model Y tersebut selamat setelah sempat keluar lebih dahulu.
Menurut laporan petugas, pengemudi tersebut merupakan seorang pria Georgia berusia 33 tahun, yang tengah dalam kondisi mabuk. ***